Serap Aspirasi, Kades Bayur Kidul "Ngantor" di Rumah Warga

Serap Aspirasi, Kades Bayur Kidul

KARAWANG - Kepala Desa Bayur Kidul, Kecamatan Cilamaya Kulon, Darsono pindah "ngantor" ke rumah-rumah warga. Hal itu dilakukan agar bisa mendengarkan keluhan dan aspirasi masyarakat secara langsung. Menurut Darsono, kegiatan ini bernama sapa warga, selain untuk silaturahmi juga untuk melihat langsung keadaannya rumahnya. "Kades kan ngantor di kantor, jika untuk kebutuhan administrasi dan rapat minggon. Makanya saya inisiatif giat sapa warga biar denger keluhan mereka langsung," ujar Darsono, kepada KBE, Selasa (31/5). Ia menuturkan, selain mendengarkan keluhan dari masyarakat. Pihaknya mengingatkan kepada masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan, dikarenakan cuaca yang sedang tidak menentu. "Warga mengeluh perihal sampah, insya Allah akan dibereskan bersama dengan aparatus desa. Saya menengok masyarakat yang sedang sakit. Sekalian saya mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan," katanya. (rul/ayi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: